Powered by Blogger.

TULISAN TERPOPULER

Piodalan Pura Agung Giri Natha Semarang

Ilustrasi Piodalan, Tari Rejang Dewa

Piodalan atau istilah kerennya merupakan hari ulang tahun Pura untuk Pura Agung Giri Natha baru saja dilaksanakan pada hari jum'at tanggal 6 April 2012 kemarin. Hari itu Bertepatan dengan Purnama Kedasa (Kesepuluh) Bhetare turun kabeh. Prosesi upakara dan upacara diawali dengan mecaru, nyambut Bhetare, persembahyangan bersama, sampai dengan ngelinggihang Bhetare.

Diterangi oleh sinar rembulan yang terasa sangat indah, dekat dan terang, persembahyangan berlangsung dengan hening. Selepas upacara persembahyangan selesai, diadakan pentas di jabe Pura Agung. 

Yang istimewa dari odalan ini adalah dilaksanakannya pentas tari-tarian bali, tari kreasi jawa yang dibawakan oleh murid-murid sanggar tari Pak Wayan Jaya, dan Tarian Spontanitas Ibu2 WHDI dan Lagu rohani oleh SSC Band. Acara ini sangat meriah dan juga sangat menghibur umat. Walaupun ditengah jalan sempat terjadi mati lampu, sehingga penari harus mengulang gerakannya dari awal, tapi itu membuat pentas menjadi tambah semarak.

Pentas dan prosesi persembahyangan di Pura itu ternyata juga ikut dinikmati oleh beberapa warga negara asing, mereka melihat dengan antusias dari prosesi persembahyangan hingga pentas di jabe Pura, mereka terlihat sangat menikmati saat penari berlenggak-lenggok diatas panggung sampai mata tak berkedip. 

Dari catatan kecil ini yang ingin disampaikan adalah betapa orang barat sangat mengapresiasi budaya nusantara, mungkin baginya ini Unik ketika Agama dan Seni bisa lebur dalam Hindu dan Jawa / Bali sehingga menjadi Hindu Jawa / Hindu Bali. Tp disisi lain orang pribumi ingin beralih ke budaya barat yang sebenarnya sudah ingin ditinggalkan oleh masyarakat disana.

Back To Culture, Back To Nature.
Om Shanti
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

CHAT WITH US HERE !

Ada pertanyaan atau ingin posting artikel di blog ini ?hubungi kami disini dengan

Bayu Wardana



Arya Wibawa

About Me

My Photo
Peradah Indonesia Kota Semarang
Om swastiastu, Kami Perhimpunan Pemuda HIndu Indonesia(DPK Semarang) sekretariat : Pura Agung Giri Natha, Jl. Sumbing no.12 Semarang
View my complete profile

wibiya widget